Soda diet biasanya dikonsumsi saat Anda ingin menjaga berat badan dan kesehatan. Karena soda diet memang bebas dari kandungan kalori. Tapi apa benar minuman ini bebas dikonsumsi dan tidak ada efek negative? Ternyata salah. Minuman ini tetap saja mempunyai dampak negative terhadap tubuh. Berikut beberapa dampak negative yang seharusnya membuat Anda berpikir ulang dan berhenti meminumnya.
Pertama, tidak baik untuk kulit. Diet soda biasanya bisa menurunkan tingkat pH kulit sehingga bisa menyebabkan jerawat dan membuat wajah menjadi kusam. Jadi, soda adalah zat pembentuk asam yang ektrem dan bisa menurunkan tingkat pH Anda secara dramatis.
Kedua, bisa membuat mood Anda berubah-ubah. Karena kandungan aspartame di dalam soda diet bisa menimbulkan rasa depresi, cemas dan bisa memicu gangguan bipolar. Aspartame sendiri juga terdaftar sebagai bahan kimia yang berbahaya karena bisa berkontribusi terhadap neurotoksisitas (rasa baal dan kesemutan pada anggota tubuh yang bisa digerakkan).
Soda diet juga mempunyai dampak negative ketiga, yaitu berat badan meningkat. Ironis memang. Bagaimana bisa diet coke bisa meningkatkan berat badan seseorang? Karena dua kaleng sehari atau lebih justru bisa meningkatkan ukuran pinging sampai 500%. Hal ini berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh fakultas Kedokteran dari The University of Texas Health Science Center San Antonio.
Keempat, menyebabkan diabetes dan penyakit jantung. Karena semakin meningkatnya ukuran pinggang dan lemak perut, maka semakin besar pula kemungkinan seseorang terkena diabetes dan penyakit jantung. Jadi, Anda harus berhati-hati ketika ingin mengkonsumsi minuman ini.
Kelima, bisa membuat ginjal bekerja lebih lamban. Minuman diet soda ini bisa mengganggu kerja ginjal. Terdapat penurunan sebanyak 30% fungsi ginjal hanya dengan mengkonsumsi dua kaleng soda diet setiap harinya.
Soda diet juga mempunyai efek negative yang keenam, aspartam yang ada di dalam diet coke sering dikaitkan dengan kanker. Banyak organisasi kesehatan yang menunjukkan bahwa bahan kimia ini mempunyai resiko terhadap kanker. Selain kanker, aspartame juga berkaitan dengan tumor pada tikus dan juga dipercaya bisa terjadi pada manusia juga.
Setelah melihat beberapa dampak negative dari diet coke ini, apa Anda juga masih tetap mengkonsumsinya? Sebaiknya kebiasaan ini Anda kurangi atau bahkan hentikan. Jika memang Anda sekali-kali ingin mengkonsumsi fastfood, sebaiknya hindari minuman ini. sebaiknya ganti dengan teh botol atau minuman yang lain. Atau untuk menghilangkan dahaga pada siang hari, sebaiknya Anda juga menggantinya dengan minuma lain yang lebih sehat, misalnya air mineral. Selain murah, minuman ini juga kaya manfaat, terlebih jika Anda sedang menjalani diet. Maka air mineral akan sangat membantu upaya Anda untuk diet. Selamat bergaya hidup sehat.